Saat Liburan, Kenalkan Anak dengan Alam

MENGISI liburan panjang kali ini enaknya membawa buah hati Anda ke mana ya? Yang tidak merepotkan, yakni mengajak mereka ke arena bermain (playground) supaya mereka bisa berkumpul bersama teman-teman seusianya yang lain.

Tapi sayangnya, di banyak daerah belum tersedia tempat khusus bermain bagi anak-anak seperti itu. Satu-satunya yang menjadi tempat tujuan orangtua adalah mal. Mengapa mal? Karena di sana terdapat berbagai macam arena bermain berbagai usia yang bisa menjadi hiburan bagi anak-anak.

Seperti Andi Besse yang memilih untuk mengajak buah hatinya Dilla (7) ke mal yang ada di Kota Makassar dan bermain di playground yang ada.

Menurut dia, tidak ada tempat lain yang bisa dijadikan tujuan mengisi liburan bagi Dilla. “Mau ke mana lagi mengisi liburan anak? Paling mereka diajak ke mal dan bermain di sana. Kebetulan paling lengkap permainannya. Kelihatan ramai juga sehingga anak jadi tidak bosan bermain sendirian,” ungkapnya.

Namun, pilihan bermain di arena mal itu bukanlah pilihan yang paling bijak dalam mengisi liburan mereka. Menurut psikolog Universitas Negeri Makassar (UNM) Ismarli Muis, orangtua semestinya berbuat bijak dalam menentukan tempat liburan bagi anak.

Kalaupun ke mal, sebaiknya memilih jenis permainan yang sesuai dengan usianya. Agar mereka tidak sekadar bermain, tapi juga bisa melatih kemandiriannya.

“Pilihan untuk mengajak anak ke mal dalam mengisi liburan panjang mereka bukan sesuatu yang keliru. Tapi, ada baiknya liburan mereka diisi dengan kegiatan yang bersentuhan dengan alam karena mereka bisa belajar banyak. Ini saat yang tepat karena liburan cukup panjang. Kalau mau ajak anak ke mal kan bisa akhir pekan saat orangtua berbelanja keperluan rumah tangga. Jadi tidak ada istimewanya. Fungsi mal juga bukan untuk tempat rekreasi,” jelasnya.

Dia menambahkan, mengajak mereka berinteraksi dengan alam adalah pilihan yang paling tepat saat liburan. Contohnya, permainan dalam outbound yang bisa saja membentuk karakter anak yang lebih mandiri dan peka pada lingkungan.

“Setahu saya kan ada beberapa kelompok pencinta alam yang menyediakan jasa outbound, jadi bisa disewa,” ujarnya.




    Leave a comment

    This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.


  • sadamantra.com - situs informasi tanaman dan kesehatan
  • Twitter Updates

  • arsip

  • statistik blog

    • 3,152,248 visitor